Wabup Oky Tutup MTQ ke-XIV Kabupaten Batu Bara, Kecamatan Medang Deras Sebagai Juara Umum

BATU BARA, ISN| Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Batubara, Oky Iqbal Frima, SE tutup secara resmi MTQ Ke XIV Kabupaten Batu Bara sekaligus memberikan Hadiah Paket Umroh dari Pemerintah Kabupaten Batu Bara kepada Peserta Hifzil Qur’an 5 Juz Tilawah Putri dan Peserta Hifzil Qur’an 30 Juz Putra serta memberikan Piala Juara Umum di Aula Hotel Grand Malaka Desa Kampung Lalang, Kecamatan Tanjung Tiram, Kamis (11/03/2021).

Penutupan Musbaqah Tilawatil Qur’an pada Tahun 2021 ini di lakukan secara sederhana, untuk menghindari kerumunan masa demi memutus mata rantai Covid-19. Para peserta dan undangan tetap mematuhi Protokol Kesehatan dengan memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak.

Laporan Ketua Panitia mengatakan bahwa kegiatan MTQ Ke XIV akan diberikan hadiah Tropy dan uang pembinaan akan di berikan kepada juara I,II, III dan harapan I dalam anggaran APBD Tahun 2021. Dengan harapan kita semua kami panitia mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak terutama kepada Camat Talawi, BKM Mesjid Ar-Rahman Labuhan Ruku, BKM Mesjid Nurhasanah, Kepala SMPN 1 Talawi, Pimpinan Al-Washliyah Tanjung Tiram, Kepala SD 1, 2 dan 3 Labuhan Ruku, Manajemen Hotel Grand Malaka dan seluruh masyarakat yang sudah menyediakan tempat tinggal untuk para peserta MTQ Ke XIV Kabupaten Batu Bara.” Ucapnya.

Oky Iqbal Frima, SE berharap kepada para peserta pemenang MTQ Ke XIV dapat memberikan yang terbaik untuk Kabupaten Batu Bara.

“Kepada peserta yang menjadi duta Kabupaten Batu Bara ke MTQ Tingkat Provinsi Sumatera Utara,diharapkan senantiasa menjaga kesehatan, dapat mempersiapkan diri baik keterampilan membaca, fisik maupun mental dengan harapan nantinya dapat tampil menjadi yang terbaik di MTQ Provinsi. Pembinaan dan latihan yang optimal” ujarnya.

Terakhir, Wakil Bupati Batu Bara menyerahkan 2 paket Umroh kepada Pemenang Juara pertama 5 Juz Tilawah Putri dan Juara I Hifzil Qur’an 30 juz Putra.

Juara Umum MTQ Ke XIV 2021 adalah Kecamatan Medang Deras, Juara II Kecamatan Lima Puluh, Juara III Kecamatan Air Putih, Juara IV Kecamatan Tanjung Tiram, Juara V Kecamatan Talawi.

Pada penutupan MTQ Ke XIV ini, turut hadir Wakil Bupati Batu Bara, Oky Iqbal Frima SE, Unsur Forkopimda Batu Bara, Ketua dan Wakil Ketua TP – PKK Batu Bara, Kepala Kantor Kementrian Agama Batu Bara, Ketua MUI Batu Bara, para Kepala OPD Batu Bara, seluruh Camat Batu Bara, LPTQ Batu Bara, dan GPA Al-Washliyah.

(AF)