Satu Unit Sampan Nelayan Terbakar di Perairan Sergai

SERGAI, ISN  – Satu unit sampan milik nelayan terbakar di perairan laut Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), yang tak jauh dari Pantai Sialang Buah, Kecamatan Teluk Mengkudu, Kabupaten Sergai Provinsi Sumatera Utara, Kamis (3/3/2022) pagi.

Terbakarnya sampan milik nelayan ini pun viral di media sosial (medsos) melalui video yang beredar berdurasi 14 detik.

Tampak dari kejauhan melalui video yang beredar tersebut, masih terlihat asap hitam yang mengepul berhembus di bawa angin ke udara.

“Masih membara lagi itu, kalau mau melihat-lihat boleh nampak dari jembatan Pantai Sialang Buah,”ucap seorang pria di dalam video.

Atas kejadian ini, membuat sejumlah orang yang melihat peristiwa tersebut mendadak heboh.

Informasi yang diperoleh wartawan, diduga sampan milik nelayan yang terbakar tersebut, berasal dari luar perairan laut Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai).

Pada saat kejadian, diketahui dua orang nelayan berada di sampan yang terbakar. Namun kondisi keduanya masih terselamatkan hanya mengalami luka-luka.

Sementara itu, Kasatpolair Polres Sergai, Iptu Syahrizal dikonfrimasi awak media mengatakan saat ini nelayan yang berada di sampan yang terbakar tersebut, masih dalam pemeriksaan Satpolair Polres Sergai.

“Masih dibawa ke kantor pak untuk di tanya kronologis nya,”ujarnya.

[red/ISN]