Tragis,! Kecelakaan Mobil Xenia Masuk Kedalam Parit, 4 Orang Meninggal Dunia dan 2 Kritis

LABUHANBATU, (ISN) | Kabar duka, insiden kecelakaan mobil Xenia corak putih Nopol BM1030 MS tenggelam kedalam parit bekoan yang terjadi di Jl Lintas Labuhanbilik Sei Rakyat Dusun 1 Desa Sei Nahodaris, Kecamatan Panai Tengah, Kabupaten Labuhanbatu menewaskan 4 (empat) korban meninggal dunia, dan 2 (dua) dinyatakan kritis.

Belum di ketahui latarbelakang penyebab kejadian tersebut. Menurut saksi warga setempat, satu unit mobil Xenia corak putih tiba tiba saja melaju masuk kedalam parit bekoan,

“Saya lihat satu unit mobil Xenia putih melaju masuk kedalam parit bekoan,” tutur saksi bernama Syafril, (31) warga setempat.

“Sedih sekali bang, sampai aku menangis melihat kejadian itu,” ungkap Syafril.

Selain Syafril, saksi bernama Tari, (39) juga melihat mobil tersebut melaju masuk kedalam parit bekoan,

“Masyaallah, mobil itu melaju masuk kedalam parit bekoan. Saya terkejut melihat nya,” papar Tari, ibu rumah tangga.

Pada waktu peristiwa, diceritakan Syafril, usai melihat mobil masuk kedalam parit, Syafril berlari menuju kerah parit. Kemudian, lanjut Syafril, ia melihat mobil berlahan lahan tenggelam seiring mendengar suara teriakan keras meminta tolong,

Kendati tersebut, tanpa menghiraukan diri, Syafril melompat kedalam parit, Lelaki berusia 31 tahun itu kemudian berupaya sekuat tenaga menolong korban yang di ketahui terperangkap didalam mobil.

Usai melompat, Syafril berpikir bagaimana cara menyelamatkan korban. Hingga ia berinisiatif memecahkan kaca mobil agar korban didalam mobil dapat dievakuasi,

Akan tetapi, sebut Syafril, kendala parit yang dalam dan sarana seadanya membuat upaya nya kesulitan. Dan pada akhirnya, dari sepuluh korban yang terperangkap didapati 5 (lima) orang selamat, 1 (satu) kritis, 4 (empat) lain nya meninggal dunia,

Kepada awak media, Kapolsek Panai Tengah AKP Rusdi Koto, S.H, membenarkan insiden tersebut,

“Benar, Insiden terjadi, Senin, (31/5/21), sekira pukul, 08.30 wib di seputaran Jl Lintas Labuhanbilik Sei Rakyat Dusun I Desa Sei Nahodaris, Kecamatan Panai Tengah, Kabupaten Labuhanbatu,” sebut Kapolsek

“Mobil Xenia corak putih Nopol 1030 MS kecelakaan masuk kedalam parit bekoan. 4 orang meninggal dunia, 1 kritis dan 5 lainnya selamat,” tutur Kapolsek.

Diketahui, korban adalah satu keluarga, korban dikabarkan baru menghadiri pesta nikahan di Kecamatan Panai Hilir. Demikian dikabarkan.

(Budi Saragih)