Ketua DPW PAN Sumut: Bupati Musuhi PAN, itu Salah Besar
SERGAI, ISN | Bagi Kepala Daerah khususnya di Sumatera Utara (Sumut), kalau menganggap Partai Amanat Nasional (PAN) ini menjadi musuh itu merupakan kesalahan yang fatal.
Demikian ditegaskan Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN Sumatera Utara (Sumut) Ahmad Fauzan Daulay dalam Rapat Kerja Daerah (Rakerda) DPD PAN Sergai, yang digelar di Sekretariat PAN Sergai, bertempat Jalinsum Medan-Tebing Tinggi Desa Firdaus Kecamatan Sei Rampah, Jumat (24/06/2022).
Lanjutnya, PAN ini Partai yang sangat besar di Sumatera Utara. Kita punya 82 anggota DPRD Kabupaten/Kota, 8 anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara dan 3 orang anggota DPR RI. Jadi kalau ada Kepala Daerah yang coba-coba bermusuhan sama PAN itu adalah salah langkah.
“Media perlu catat nanti sekaligus beri tahu Bupati kita, kalau dia musuhi PAN itu salah besar. Kenapa, PAN ini dikawani aja siap jadi musuh, apalagi dimusuhi,”ujarnya.
Seperti di Sumut, sebut Ahmad Fauzan Daulay, 8 orang anggota DPRD kita itu tidak ada yang ayam sayur, semuanya disegani oleh SKPD.
“Sampai orang bilang, fraksi PAN itu anggotanya asyik marah saja, jarang senyum. Ya memang begitu kita untuk membela kebenaran dan menyampaikan sesuatu yang baik,”imbuhnya.
Jadi, kata Ahmad Fauzan, kalau Kepala Daerah mau berkawan kita dengan tangan terbuka menerima tapi dengan catatan juga.
“Tapi bukan karena kita berkawan, kita tak boleh mengawasi kinerja kepala daerah dan apalagi kita karena berkawan, kita dapat diatur-aturnya itu tidak boleh. Oleh karenanya kita tetap bekerja sesuai tupoksi kita sebagai anggota DPRD di Kabupaten, yang mengawasi kinerja pemerintahan,”paparnya.
Oleh sebab itu, Ketua DPW PAN Sumut menegaskan PAN harus bisa merebut kembali tampuk pimpinan daerah minimal pimpinan DPRD Sergai seperti beberapa waktu lalu.
“Saya berharap, Rakerda yang digelar dapat berlangsung dengan lancar dan bermanfaat bagi kemajuan dan kebesaran Partai,”tutupnya.
Sebelumnya, Ketua DPD PAN Sergai, Junaidi mengatakan DPD PAN Sergai mendeklarasikan Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) PAN, Zulkifli Hasan sebagai Calon Presiden Republik Indonesia pada Pemilu 2024 mendatang.
“Dari internal, PAN Sergai dengan tegas memilih kader terbaik kita untuk menjadi capres Pemilu mendatang. Sedangkan eksternal kita mendukung Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan”,ujarnya.
Junaidi menambahkan, PAN Sergai juga menargetkan minimal 5 kursi di DPRD Sergai pada Pemilihan Legislatif (Pileg) Tahun 2024 mendatang.
“Hari ini kami berkomitmen minimal 5 kursi kita raih untuk di DPD PAN Sergai. Kalau bisa kita tambah kembali”, tegas Junaidi.
Ia mengungkapkan, PAN siap menyongsong dan membangun mewujudkan Sergai yang Maju Terus. Jika PAN diperhatikan sebagi partai yang ada di Sergai, maka kader PAN siap mewujudkannya. Namun jika ditinggalkan, PAN juga siap menentukan sikapnya.
Terakhir, Junaidi berharap seluruh kader PAN bergotong-royong dan saling membahu untuk membesarkan PAN Sergai agar lebih baik lagi kedepan.
[YS]
Foto: Ketua DPW PAN Sumut, Ahmad Fauzan Daulay dalam rangka Rakerda DPD PAN Sergai. (Ist)