Kades Terpilih Desa Sinah Kasih Dikabarkan Meninggaldunia, Besok Dijadwalkan Dilantik

SERGAI, ISN | Rianto merupakan Kepala Desa (Kades) terpilih Desa Sinah Kasih Kecamatan Sei Rampah Kabupaten Serdang Bedagai melalui Pilkades Serentak yang digelar pada 31 Maret 2022 kemarin.

Ia dikabarkan meninggal dunia di RSU Medistra Lubuk Pakam, Kabupaten Deli Serdang, pada Kamis (28/4/2022) sekitar pukul 18.00 WIB.

Padahal besok, Jumat 29 April 2022 pagi dijadwalkan sebanyak 100 Kepala Desa terpilih hasil Pilkades Serentak akan dilantik oleh Bupati Serdang Bedagai H Darma Wijaya di Aula Pemkab Serdang Bedagai.

Informasi yang dihimpun wartawan, almarhum sebelumnya sudah sakit dan sering mengalami opname. Bahkan sewaktu pemilihan almarhum juga sedang sakit.

“Beliau sedang sakit dan kerap opname,”ujar Firman Pendamping Lokasi Desa Kecamatan Sei Rampah melalui sambungan seluler.

“Ya, sekitar satu jam yang lalu kabar meninggalnya almarhum,”timpalnya.

Dari hasil rekapitulasi pemilihan Kepala Desa Desa Sinah Kasih, almarhum dengan nomor urut 2 (dua) itu memperoleh 315 suara mengungguli 3 calon lainnya.

Terpisah, Kepala Dinas PMD Sergai Sri Rahmayani kepada ISN, melalui pesan WhatsApp saat dikonfirmasi membenarkan kabar duka tersebut.

“Info nya begitu,”katanya.

[YS/ISN]