Bupati Asahan Ikuti Apel Kesiapan Pengamanan Idul Fitri Tahun 1442 H /2021 M

ASAHAN, [ISN]: Bupati Asahan H. Surya Bsc mengikuti apel gelar pasukan Operasi Ketupat Toba 2021 Polres Asahan dalam Rangka Pengamanan Idul Fitri Tahun 2021 di Halaman Polres Asahan, Sumatera Utara,Rabu (05/05/2021).

Apel yang dipimpin Kapolres Asahan AKBP Nugroho Dwi Karyanto, SIK itu menyampaikan amanat Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si. yang mengatakan, untuk menghadapi tugas mulia dalam rangka pengamanan Idul Fitri Tahun 2001, maka pada kesempatan Apel Gelar Pasukan Operasi Terpusat “Ketupat-2021” ini ada beberapa hal yang perlu saya tekankan, diantaranya sebagai berikut, siapkan mental dan fisik saudara yang dilandasi oleh komitmen moral dan disiplin kerja yang tinggi dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat hindari sikap dan tindakan-tindakan tidak simpatik dan arogan yang tidak mencerminkan karakter jati diri sebagai sosok pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat

Selanjutnya gelar kekuatan Polri pada pos-pos pengamanan dan pelayanan serta di titik-titik rawan kriminalitas, titik-titik kemacetan dan kecelakaan lalu lintas, sehingga mampu bertindak cepat dan tepat dalam melakukan tindakan Kepolisian guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, utamakan keselamatan anggota yang bertugas di lapangan dengan mencermati perkembangan situasi saat ini, lengkapi sarpras dan perlengkapan perorangan yang memadai, aman serta lakukan penugasan anggota dengan Buddy sistem.

Dia juga menambahkan, agar pelaksanaan kegiatan ibadah baik di bulan Ramadan maupun saat Idul Fitri agar senantiasa mempedomani surat edaran Menteri Agama Nomor : SE 03 Tahun 2021 tentang panduan Ibadah Ramadhan dan Idul Fitri tahun 1442 H/2021 M, lakukan koordinasi dengan Satgas Covid 19 dan stakeholder terkait lainnya untuk melakukan pengawasan secara ketat terhadap tempat-tempat wisata agar membatasi jumlah pengunjung maksimal 50% dari daya tampung.

Kemudian kepada Satgas Pangan agar betul-betul memainkan peran untuk memantau pemerintah dalam menjamin ketersediaan bahan-bahan pokok serta pengendalian harga. Terakhir jalin kerjasama yang harmonis dan sinergis dengan seluruh instansi terkait dan segenap potensi masyarakat dalam rangka mewujudkan sinergi polisional yang proaktif untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Pada apel tersebut Kapolres Asahan menyematkan pita OPS Ketupat Toba 2021 kepada perwakilan pasukan.

Setelah selesai mengikuti apel gelar pasukan Bupati Asahan H. Surya, BSc dikonfirmasi pihak media terkait ASN yang melakukan mudik pada Hari Raya Idul Fitri 1442 H. Beliau mengatakan akan memberikan sanksi administrasi kepada ASN tersebut.

Selain itu Bupati mengatakan, untuk mengantisipasi keluar masuknya masyarakat Kabupaten Asahan, kami Pemerintah Kabupaten Asahan bersama dengan TNI-Polri melakukan penjagaan disetiap perbatasan di Kabupaten Asahan.

Acar itu di hadir Bupati Asahan, Kajari Asahan, Danyon 126/KC, Ketua PN Kisaran, Mewakili Danlanal Tanjung Balai Asahan, Mewakili Dandim 0208/Asahan dan tamu undangan lainnya.

(Hery)