Brakk,! Avanza Hitam Hantam Betor Bawa Penumpang 2 Orang di Jalinsum Perbaungan

SERGAI, ISN| Mobil Toyota Avanza warna hitam dengan nomor polisi BK 1309 VT menghantam becak bermotor (betor) Honda Mega Pro BK 3446 ADJ yang membawa dua orang penumpang, Rabu (8/2/2023) sekitar pukul 07.45 WIB.

 

Kecelakaan lalulintas (laka lantas) tersebut terjadi di Jalan umum Medan – Tebing Tinggi KM. 38-39 tepatnya di Dusun I Desa Pematang Sijonam Kecamatan Perbaungan Kabupaten Serdang Bedagai, Sumut.

 

Diketahui, Toyota Avanza BK 1309 VT dikemudikan oleh Dandi Alfarizi (20), warga Jalan Anwar Idris Lk. VII Kelurahan Gading Kecamatan Datuk Bandar kota Tanjung Balai Provinsi Sumut.

 

Menyebabkan Dandi mengalami kaki kiri terasa sakit, tangan kiri lecet, dada lecet, namun tidak berobat.

 

Sedangkan Betor dengan BK 3446 ADJ dikendarai oleh Sabari, (43) Warga, Jalan cendrawasih dusun II Desa Citaman Jernih Kecamatan Perbaungan Kabupaten Serdang Bedagai, Sumut.

 

Sabari mengalami wajah lecet, tangan kiri memar, paha kaki kiri memar berobat di RSU Melati Perbaungan.

 

Sementara penumpang Becak tersebut diketahui bernama Novita Simamora, (21) seorang Mahasiswi, warga Desa Lumban Tanga Tanga Desa Sosor Gonting Kecamatan Dolok Sanggul Kabupaten Humbang Hasundutan Provinsi Sumut.

 

Ia mengalami luka bagian lecet kaki kanan, lutut kaki kiri robek, dan kepala sebelah kanan robek berobat di RSU Melati Perbaungan.

 

Selanjutnya Maria Nuntia (60) seorang Guru, warga Jalan Cendrawasih Dusun II desa Citaman Jernih Kecamatan Perbaungan Kabupaten Serdang Bedagai Provinsi Sumut.

 

Atas Laka Lantas tersebut, Maria mengalami luka bagian lutut kaki kanan robek, paha kaki kanan robek, dan kening memar sehingga berobat di RSU Melati Perbaungan.

 

Menurut keterangan Kasat Lantas Polres Sergai, AKP Andita Sitepu kepada wartawan menyampaikan kejadian bermula pada saat mobil penumpang Toyota Avanza BK 1309 VT yang dikemudikan oleh Dandi Alfarizi datang dari arah Tebing Tinggi menuju arah Medan setibanya di TKP di duga kurang hati hati saat mendahului Mobil Truk Mitsubishi Fuso nomor polisi tidak diketahui yang sedang berhenti dipinggir jalan sebelah kiri menuju arah Medan dan tidak memperhatikan arus lalu lintas dari arah berlawanan.

 

Sehingga bertabrakan dengan Becak penumpang Honda Mega Pro BK 3446 ADJ yang dikendarai oleh Sabari yang datang dari arah Medan menuju arah Tebing Tinggi.

“Oleh sebab itu, bersentuhan bagian depan mobil penumpang Toyota Avanza No Reg BK 1309 VT tersebut dengan bagian depan becak bermotor tersebut. Akibat kejadian tersebut pengendara dan penumpang Becak serta Pengemudi Mobil Toyota Avanza mengalami luka luka tersebut,”ujarnya.

 

“Sementara kedua barang bukti mengalami kerusakan diamankan di kantor unit Gakkum Pos lantas Sei Sijenggi Polres Sergai,”tutup Kasat Lantas.

 

 

[YSN/ISN]