Ruko Grosir di Desa Sukajadi Alami Kebakaran, Damkar dan Polisi Turun ke TKP
SERGAI, ISN – Bangunan rumah permanen (ruko) grosir mengalami kebakaran berlokasi di Dusun I Desa Sukajadi, Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Sergai Provinsi Sumut, pada Jumat (01/02/2024) sekitar pukul 21.30 WIB.
Akibat kebakaran itu, bahan bahan dagangan pemilk rumah (grosir) ludes terbakar, dipastikan tidak ada korban jiwa namun ditaksir mengalami kerugian sekitar ratusan juta rupiah.
Personil Polsek Perbaungan dan petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Pemkab Sergai yang mendapat laporan hal tersebut langsung turun ke tempat kejadian perkara (TKP) kebakaran.
Namun, tidak berlangsung lama kurang lebih 30 menit kobaran api yang membakar isi dalam grosir tersebut dapat di jinakkan tim Damkar Pemkab Serdang Bedagai di bantu warga sekitar.
Menurut informasi yang dihimpun pemilik bangunan warga baru menetap di Desa Sukajadi, kurang lebih menetap sekitar 5 bulan. Dikabarkan pemiliknya pindahan dari Medan atau Lubuk Pakam.
“Warga baru bang, kurang tau siapa nama pemiliknya, diperkirakan kurang lebih sudah 5 bulan lah menetap disini,”bilang Arif warga sekitar.
Terpisah, Kanit Reskrim Polsek Perbaungan IPDA Raja Kaya Haloho yang turun langsung ke TKP bersama personil menyebut kepada awak media, penyebab kebakarannya belum dapat dipastikan dan pihaknya telah lakukan olah TKP.
“Sementara kebakaran tersebut diduga akibat korsleting listrik. Namun demikian kita masih melakukan penyelidikan lebih dalam,”ungkapnya.
(YSN/ISN)