Gebyar HUT ke-9, IWO Sergai Akan Adakan Bakti Sosial

SERGAI, ISN– Pengurus Ikatan Wartawan Online (IWO) Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai),Sumatera Utara (Sumut) akan mengadakan kegiatan bakti sosial dengan menyisihkan sebahagian rezeki kepada kaum dhufa dan anak yatim.

Kegiatan ini dalam rangka mensyukuri Hari Ulang Tahun (HUT) yang ke-9 IWO yang jatuh pada tanggal 8 Agustus 2021.

Kegiatan sosial ini, sebut Ketua IWO Sergai Zuhari didampingi Sekretaris Sutrisno, Ketua Panitia Mhd. Zulfadli,SP, Sekretaris Panitia Yusnar Al-Banjari S.PdI pada Jum’at (6/8/2021), akan diselenggarakan pada tanggal 12 Agustus 2021. Jadwal tersebut merupakan hasil kesepakatan bersama dalam musyawarah yang dilaksanakan pada Kamis, 5 Agustus 2021 di Kantor Sekretariat IWO Sergai Desa Firdaus,Kecamatan Sei Rampah.

“Tekhnis pelaksanaannya, kita akan mendatangi tempatnya kaum dhufa dan mengundang sebahagian anak yatim saja sebagai perwakilan guna menghindari kerumunan warga. Karena kita mematuhi himbauan Pemerintah untuk menjaga Protokol kesehatan (Prokes) dengan tetap menggunakan masker, cuci tangan, jaga jarak sehingga tidak menimbulkan klaster baru.tegasnya.

Munculnya IWO di Sergai sambungnya, harus benar-benar bermanfaat bagi banyak orang. “Mari kita berlomba-lomba berbuat kebaikan dan berbuat baiklah meskipun kita dalam kondisi sulit.” Di pandemi Covid-19 ini sangat banyak warga yang membutuhkan perhatian serius dan uluran tangan. Terkadang untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari saja tidak sedikit warga saat ini yang mengalami kesulitan.

Untuk itu, ucap Zuhari, jika kita secara bersama memberikan bantuan sesuai kemampuan masing-masing, maka paling tidak beban berat saudara kita yang saat ini mengalami kesulitan untuk memenuhi kebutahan kesehariannya bisa menjadi berkurang.”Jangan menunggu harta berlimpah, berbuatlah kebaikan meskipun kondisi kita masih kekurangan. Maka tanamkan keyakinan bahwa Allah SWT akan melapangkan dan menggantikan rezeki yang kita sisihkan untuk orang lain dari jalan yang tidak pernah kita ketahui.Imbuhnya.

Sementara Ketua Umum IWO Jhodi Yudono mengungkapkan, tidak terasa IWO sudah berusia 9 tahun tepat pada 8 Agustus 2021. Ini bukanlah suatu perjalanan yang mudah,namun ini perjalanan yang penuh tantangan sekaligus menyenangkan. Sebab ternyata, di balik rintangan terdapat situasi yang menggembirakan berupa perkawanan dengan perasaan yang sama yakni senasib sepenanggungan serta senantiasa saling menguatkan.

Tidak seperti Ulang Tahun IWO yang lalu, ulang tahun kali ini rasanya sangat istimewa, karena berbarengan dengan puncak pandemi covid 19 yang sedang melanda negara kita dan juga dunia.

Covid 19 ini kata Jhodi, telah melumpuhkan yang nyaris semua sendi kehidupan, termasuk sektor media. Pembatasan kegiatan yang diberlakukan memaksa semua warga untuk tidak leluasa bergerak dan berikhtiar di luar rumah, termasuk awak media yang harus ‘dirumahkan’ atau tetap bekerja di bawah ancaman terinfeksi virus covid yang mematikan.

Namun, di balik semua keterbatasan tersebut, sebagai Ketua Umum IWO, saya tetap bersyukur dan bangga dengan kawan-kawan IWO di seluruh Indonesia. Sebab, kawan-kawan tetap menjaga daya hidup agar tetap menyala dengan berbagai kegiatan, termasuk berbagi dengan sesama dalalam berbagai kegiatan sosial.

Untuk itulah, tema ulang tahun kita kali ini kita beri judul “Jiwa Raga Terjaga, Daya Hidup Menyala”. Melalui tema ini, saya serukan kepada seluruh kawan-kawan IWO di mana pun berada agar tetap menjaga kesehatan melalui olahraga dan menjalankan pola hidup sehat, serta tetap memelihara dan merawat daya hidup agar tetap menyala dan bermanfaat bagi diri dan sesama, tutupnya.

[Rel]