Bhayangkari Polda Kepri Lakukan Peduli Lingkungan Penanaman Terumbu Karang dan Bersihkan Pantai di Natuna

BATAM [ISN] – Ketua Bhayangkari Daerah Kepri Ny. Sinche, Irjend Pol. Aris Budiman beserta pengurus Bhayangkari Daerah Kepri dan Persit Kabupaten Natuna melaksanakan Pembersihan Pantai Tanjung Natuna, dan melaksanakan Penyerahan serta penanaman Terumbu Karang di Pulau Senoa Kabupaten Natuna. Kegiatan ini dilaksanakan pada Rabu (31/3/2021).

Dalam kesempatan tersebut Ketua Bhayangkari Daerah Kepri Ny. Sinche Aris Budiman Mengatakan “Dalam rangka Ulang Tahun Yayasan Kemala Bhayangkari ke-41sekaligus kunjungan kerja Bhayangkari Daerah Kepri di wilayah Natuna ini, kami juga melaksanakan kegiatan Sosial yaitu bersih-bersih pantai dan nantinya akan melakukan penanaman Terumbu karang, Kegiatan yang kita laksanakan pada hari ini juga sudah pernah dilakukan sebelumnya dan semoga saja kedepannya kita akan terus melakukan kegiatan yang seperti ini. Ujar,” Ketua Bhayangkari Daerah Kepri Ny. Sinche Aris Budiman.

Selesai pelaksanaan bersih-bersih pantai Ketua Bhayangkari Daerah Kepri beserta rombongan melanjutkan kegiatan Penyerahan dan penanaman bibit terumbu karang, dalam kegiatan tersebut hadir Kapolda Kepri Irjen Pol Dr. Aris Budiman M.Si., Ketua DPRD Provinsi Kepri Jumaga Nadeak SH, Pejabat Utama Polda Kepri Kapolres Natuna, dan Tim Penyelam Dit Pol Airud Polda Kepri.

“Kegiatan ini kita laksanakan sebagai bentuk kepedulian kita terhadap kelestarian laut terutama di Pulau Senoa Kabupaten Natuna, sebanyak 200 Terumbu karang akan dilakukan Transplantasi dipulau tersebut, kami juga menghimbau kepada masyarakat dipesisir dan nelayan, saat akan melakukan pencarian ikan agar tidak menggunakan bom ikan atau menggunakan racun, tentunya ini demi kelestarian lingkungan kita bersama”. Tutur.” Ketua Bhayangkari Daerah Kepri Ny. Sinche Aris Budiman.

Dalam kesempatan tersebut Ketua DPRD Provinsi Kepri Jumaga Nadeak SH. mengucapkan rasa “Terima kasih kepada ibu Ketua Bhayangkari Daerah Kepri, atas kegiatan yang dilaksanakan pada hari ini, sangat banyak manfaatnya terutama bagi kelestarian alam di Natuna, mengingat Kabupaten Natuna memiliki Icon kebanggaan yaitu Laut nya, kami juga mengajak kepada seluruh masyarakat mari bersama-sama kita peduli dengan kelestarian alam disekitar kita, Ucap.” Ketua DPRD Provinsi Kepri Jumaga Nadeak SH.

Pada kunjungan kerja Bhayangkari Daerah Kepri di wilayah Kabupaten Natuna diawali dengan Kegiatan Bhayangkari Peduli melakukan Pembersihan Pantai Tanjung, Natuna. “Selanjutnya penanaman terumbu karang di wilayah pulau senoa perairan laut  Natuna Kepulauan Riau.

(WL/ISN)